Suara.com - Komisi Perlindungan Anak Indonesia Kota Bekasi, Jawa Barat, mengusut kasus Evan Christoper Situmorang, siswa baru SMP Flora, Pondok Ungu, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, yang meninggal dunia diduga karena kelelahan akibat ikut masa orientasi sekolah.
Komisioner KPAI Kota Bekasi, Rury Arif, telah mendatangi rumah duka di Sektor V Perumahan Pondok Ungu Permai, untuk menggali keterangan dari keluarga.
Evan diketahui meninggal dunia pada 30 Juli 2015, setelah mengalami kejang-kejang.
"Dari keterangan orang tua korban, Evan sempat mengeluh kelelahan karena harus jalan jauh, squat tjump, push up, dan lainnya. Kami akan cek kebenarannya," katanya.
Rury mengatakan KPAI akan mengecek kebenaran kabar tersebut dengan meminta klarifikasi dari sekolah.
"Kami akan cek Senin (3/8) besok, ke sekolah korban. Kalau benar ada kegiatan itu, kami akan rekomendasikan ke Pemkot Bekasi dan pemerintah pusat agar dilakukan evaluasi kegiatan MOS," katanya.
Sementara itu, suasana duka masih menyelimuti rumah keluarga Evan, Minggu (2/8/2015), sejumlah kerabat terlihat berdatangan, di antaranya perwakilan Kementerian Pendidikan, Dinas Pendidikan Kota Bekasi, dan juga karangan bunga duka cita dari Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. (Antara)