Dia mencontohkan tersangka korupsi akan mati-matian membantah mengambil uang negara.
“Mana ada tersangka dengan secara gamblang mengaku dia telah membunuh atau menghilangkan nyawa seseorang,” kata Hotman yang berusaha membuktikan bahwa kliennya bukan pelaku utama pembunuh Angeline.
Hotman menambahkan kalau tersangka mengakui membunuh, nanti bisa dihukum seumur hidup.
“Sekarang ini yang menjadi pertanyaan kenapa dia (Agus) segampang itu mengakui membunuh seseorang,” katanya.
Hotman mengaku belum puas dengan jawaban Agus. Sebab, Agus mengaku masih takut dengan mantan majikannya, Margaret.
“Dia kan mengaku kalau diancam oleh Margaret, makanya dia takut. Selain itu juga katanya ada sesuatu yang bisikin dia. Ini kan tidak masuk akan tidak bisa dipercaya, maka dari itu saya masih belum puas dengan jawaban Agus,” katanya.
Hotman mengatakan masih akan meminta keterangan Agus, terutama kenapa dia mau mengaku membunuh Angeline. (Luh Wayanti)