Dua Kubu Golkar Sepakat Usung 219 Calon di Pilkada Serentak

Laban Laisila Suara.Com
Selasa, 28 Juli 2015 | 15:17 WIB
Dua Kubu Golkar Sepakat Usung 219 Calon di Pilkada Serentak
Tim Sepuluh Golkar. (suara.com/Erick Tanjung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim 10 partai Golkar, yang merupakan gabungan kubu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono, sepakat mengusung 219 pasangan calon Kepala Daerah pada ajang Pilkada serentak 2015. Para pasangan calon yang diusung Golkar itu juga telah mencapai kesepakatan dan menandatangani berita cara.

‎"Tim Pilkada partai Golkar kedua Kubu telah melakukan survei dengan delapan lembaga untuk pasangan calon telah sepakat. Hingga Minggu malam kemarin, dari 269 Pilkada (pemilihan kepala daerah), kami telah menghasilkan 219 pasangan calon yang sudah ada berita acara ditandatangani dua kubu," kata MS Hidayat, Ketua Tim Pilkada Kubu Aburizal Bakrie dalam konfrensi pers di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Selasa (28/7/2015).

Selain itu, lanjut Hidayat, terdapat 43 pasangan calon dari Golkar yang belum ada kesepakatan dari dua kubu. Kemudian juga ada tujuh Kabupaten/Kota‎ dimana partai berlambang pohon beringin ini tidak mengusung pasangan calon sendiri.

"Ada tujuh daerah Pilkada kami tidak mencalonkan dan yang belum ada kesepakatan 43 pasangan calon. Kami harap ini bisa bermanfaat bagi bangsa dan kami mengantarkan calon kepala daerah terbaik," terangnya.

Seperti diketahui, KPU membuka pendaftaran pasangan calon kepala daerah sejak Minggu 26 Juli hingga Selasa 28 Juli pukul 16.00 WIB.

Hari ini adalah batas terakhir pasangan calon kepala daerah mendaftar‎ dalam pemilihan kepala daerah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI