Puluhan Polisi Amankan Sidang Praperadilan Ketiga Margaret

Selasa, 28 Juli 2015 | 08:27 WIB
Puluhan Polisi Amankan Sidang Praperadilan Ketiga Margaret
Para personel kepolisian bersiap mengamankan sidang ketiga praperadilan Margaret, di Denpasar, Bali, Selasa (28/7/2015). [Suara.com/Luh Wayanti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puluhan personel kepolisian dari Polresta, pada Selasa (28/7/2015) pagi ini, sudah bersiap-siap amankan sidang praperadilan ke tiga dengan tersangka Margriet Christina Megawe (Margaret).

Sidang praperadilan Margaret hari ini dengan agenda mendatangkan saksi-saksi ahli dari kedua belah pihak, baik dari Polda maupun pihak pemohon (Margaret).

Rencananya sidang tersebut akan dimulai pada pukul 09.00 Wita namun hingga kini dari kedua belah pihak belum datang.

Puluhan personel itu sudah ada di Pengadilan Negeri Denpasar sejak pukul 07.00 Wita.  Seperti diketahui setiap sidang praperadilan selalu ada organisasi masyarakat Bali yang menggeruduk PN Denpasar. Untuk itu para personel secara khusus diminta untuk mengamankan acara sidang dengan agenda mendatangkan saksi ahli.

Seperti yang terlihat sekarang ini PN Denpasar sudah ramai, masyarakat kota Denpasar berbondong-bondong datang untuk menyaksikan sidang praperadilan kasus Engeline Margriet Megawe (Angeline). [Luh Wayanti]

REKOMENDASI

TERKINI