Suara.com - Sebuah kebijakan mengejutkan, diumumkan Beijing Kamis (23/7/2015). Negeri tirai bambu ini akan merevisi kebijakan satu anak yang telah diberlakukan selama lebih dari tiga dekade.
Dan mulai tahun depan, Baijing akan mengijinkan setiap pasangan untuk memiliki dua anak. Sejak 2013, Beijing memang sudah mengijinkan anak tunggal memiliki dua anak, namun kebijakan baru ini dinilai akan lebih memastikan setiap perempuan di Cina untuk memiliki dua anak.
Seorang ahli demografi menilai kebijakan ini guna mengatai kekurangan tenaga kerja yang diperkirakan akan dialami Cina dalam beberapa tahun ke depan.
Selama ini, pemerintah Cina dengan ketat memberlakukan kebijakan satu anak guna mengontrol jumlah penduduknya yang kini diperkirakan telah mencapai lebih dari satu miliar orang. Kebijakan ini dinilai telah melanggar hak asasi manusia. Namun bagi pendukungnya, kebijakan ini dinilai wajar. Pasalnya, bukan perkara mudah untuk menyediakan lapangan kerja dan ketersediaan makanan bagi penduduk sebanyak itu. (People's Daily)
Mulai Tahun Depan Cina Terapkan Kebijakan Dua Anak
Esti Utami Suara.Com
Jum'at, 24 Juli 2015 | 08:17 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kenapa Saat Imlek Sering Hujan? Tak Hanya Soal Kepercayaan Tionghoa
16 Januari 2025 | 20:24 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI