Sutiyoso Instruksikan Kepala BIN Daerah Waspada

Rabu, 22 Juli 2015 | 11:38 WIB
Sutiyoso Instruksikan Kepala BIN Daerah Waspada
Pelantikan Kepala BIN Sutoyoso. [Setpres]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso menginstruksikan seluruh jajaran Kepala BIN daerah untuk meningkatkan kewaspadaan wilayahnya.

Kewaspadaan ditinggkatkan menyusul rangkaian peristiwa kerusuhan dan pembakran, seperti insiden di Tolikara dan peristiwa di Gereja Baptis, Bantul, Yogyakarta.

"Untuk jajaran BIN ya, seluruh KaBIN daerah-daerah, saya instruksikan, waspada semua tempat. Terutama yang ada kelompok-kelompok radikal. Kedua, di semua wilayah propinsi untuk dikumpulkan tokoh-tokoh agama," kata Sutiyoso usai menghadiri acara di Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (22/7/2015).

Dia menambahkan, untuk skala nasional, BIN akan mengumpulkan seluruh tokoh agama. Tujuannya agar para tokoh agama itu memberikan pengarahan kepada jemaahnya hingga ke bawah.

"Besok, Kamis (23/7/2015), saya akan mengumpulkan semua bersama tokoh-tokoh agama di tingkat nasionalnya. Agar beliau-beliau itu menginstruksikan juga ke jaringannya ke bawah agar semua menjaga toleransi kerukunan beragama," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI