Suara.com - Penyanyi dangdut yang kini menjadi mendirikan Partai Islam Damai Aman, Rhoma Irama, optimistis partainya diterima masyarakat Indonesia. Ia mengklaim dukungan terus mengalir dan datang dari lintas kalangan.
"Mantan-mantan jenderal ada beberapa yang gabung sama kita. Umumnya (angkatan) Darat yah," kata Rhoma di Mampang, Jakarta Selatan, Senin (20/7/2015).
Selain purnawirawan jenderal, kata Rhoma, partainya juga didukung musisi.
"Bahkan ada seorang gitaris beragama Kristen menyatakan setelah melihat statement saya, dia mengatakan saya gitaris rock dan saya beragama Kristen, pendukung partai Anda," kata Rhoma.
Kata Rhoma, modal materinya tak banyak. Rhoma percaya modal ikatan sosial lebih kuat.
"Kalau partai lain mengucurkan uang ke daerah untuk pembangunan pengurus partai. Kita alhamdulillah mereka (pendukung Partai Idaman) sendiri yang danai," kata Rhoma.