194 Calon Lolos Seleksi Tahap Pertama Capim KPK

Sabtu, 04 Juli 2015 | 15:44 WIB
194 Calon Lolos Seleksi Tahap Pertama Capim KPK
Pengumuman nama Capim KPK yang lolos tahap pertama. (suara.com/Oke Atmaja)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Panitia Seleksi (Pansel) Capim KPK menyatakan 194 pendaftar calon pimpinan Komisi Pemberantasn Korupsi(KPK) yang lulus pada seleksi tahap pertama. Mereka terpilih dari 611 pendaftar dan  dinilai sudah memenuhi syarat administrasi.

"Angka yang solid setelah pendaftaran resmi ditutup pada pukul 12.00 WIB kemarin ada sejumlah 611 orang. Namun, berdasarkan rapat Pansel Capim KPK tanggal 4 Juli 2015, 194 orang dinyatakan lulus tahap seleksi administrasi," kata Ketua Tim Pansel, Destry Damayanti di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Sabtu (4/7/2015).

Destry menjelaskan bahwa nama-nama itu terpilih berdasarkan pada hasil review yang dilakukan oleh Tim Pansel terhadap pengalaman kerja dan latar belakang ilmu yang dimiliki. Menurutnya, dari ratusan pendaftar banyak yang memiliki pengalaman kerja bagus, namun tidak bisa diharapkan apabila sudah menjadi pimpinan KPK.

"Pansel mereview pengalaman kerja, kesesuaian ilmu mereka,  banyak yang punya pengalaman kerja yang bagus, tapi kurang sesuai dengan apa yang diharapkan nanti untuk menjadi Pimpinan KPK," kata Destry.

Menurutnya, 194 orang yang terpilih tersebut berasal dari tingkat pendidikan yang berbeda, mulai dari berpendidikan sarjana hingga Profesor. Meskipun begitu dia menjelaskan bahwa orang yang berpendidikan Magister (S2)lah yang mendominasi.

"Dari segi latar pendidikan, terbanyak dari mereka adalah berpendidikan jenkang S2(46 persen), S3(24,8 persen), dan sisanya adalah S1," tutup Destry.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI