Suara.com - Hari ini, Kamis (2/7/2015), 21 jenazah korban pesawat Hercules di Medan, Sumatera Utara, yang sudah teridentifikasi tim medis, diterbangkan dari Lapangan Udara Soewondo, Medan, ke tempat asal mereka.
Sebanyak delapan jenazah di antaranya sudah tiba di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Hal ini dikatakan oleh Kepala Pusat Penerangan dan Perpustakaan Landasan Udara Halim Perdanakusuma Mayor Dodo Agusprio kepada wartawan melalui pesan singkat.
Namun, hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi mengenai nama-nama korban.
Kemarin, sebanyak 16 jenazah korban sudah tiba lebih dahulu di Halim. Belasan jenazah diterbangkan dengan dua pesawat yaitu Boieng 737 A-7304 dan CN 295 A-2905.
Hercules C-130 tipe Alfa nomor registrasi 1310 jatuh di dekat pemukiman penduduk Jalan Jamin Ginting, Simpang Kuala, Medan, jam 11.48 WIB. Sebanyak 113 orang meninggal seketika, mereka terdiri dari 12 prajurit dan 101 penumpang.
Hercules C-130 tipe Alfa nomor registrasi 1310 jatuh di dekat pemukiman penduduk Jalan Jamin Ginting, Simpang Kuala, Medan, Selasa (30/6/2015) jam 11.48 WIB. Sebanyak 113 orang meninggal seketika, mereka terdiri dari 12 prajurit dan 101 penumpang.