Suara.com - TNI AU membuka posko informasi untuk keluarga korban pesawat Hercules A-1310 yang jatuh di pemukiman warga di Jalan Jamin Ginting, Simpang Kuala, Medan, Sumatera Utara. Sebanyak 113 orang yang berada di dalam pesawat meninggal seketika.
"Ini akan beroperasi 24 jam sampai selesai evakuasi korban yang saat ini di Medan," kata Kepala Pelaksana Harian Lanud Halim Perdana Kusuma, Mayor Dodo Agus Priyo, di Lapangan Udara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Rabu (1/7/2015).
Petugas posko akan memberikan perkembangan informasi seputar kecelakaan tersebut sampai masala selesai.
Dodo menambahkan saat ini, tim di lapangan masih melakukan evakuasi terhadap para penumpang Hercules yang tewas, tim juga sedang mengidentifikasi para korban karena sebagian belum dikenali.
Terkait dengan jumlah korban yang hari ini akan dibawa ke Halim Perdanakusuma, Dodo belum dapat memastikannya.
"Kita tunggu saja, nanti bila ada kepastian kami pasti infokan," kata dia.
Menurut pantauan Suara.com, posko tersebut menyediakan nomor telepon agar keluarga korban bisa mengetahui perkembangan demi perkembangan penanganan korban.
Berikut nomor-nomor telepon di posko informasi yang disediakan TNI AU:
Posko Lanud Halim Perdanakusumah : (021) 8011126
RUOPS Soewondo : (061) 4151130
SETOPS Soewondo : (061) 4572323
RSUP Adam Malik : (061) 8360381
RUOPS Abdul Rachman Saleh : (0341) 792110
Nomor Telepon Penting untuk Update Korban Hercules
Rabu, 01 Juli 2015 | 16:44 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dapat Perintah Prabowo, Hercules Cs Deklarasi Dukung RK-Suswono di Pilkada DKI 2024
23 November 2024 | 16:08 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI