Suara.com - Tim Inafis Polda Bali dan Tim Indentifikasi Polresta Denpasar kembali mengeledah rumah Margriet Christina Megawe (Margaret) ibu angkat Engeline Margriet Megawe (Angeline) di Jalan Sedap Malam, Denpasar, Jumat ( 26/6/2015).
Dua tim itu masuk ke dalam rumah Margaret sekitar pukul 10.00 Wita setelah rombongan pemerhati anak Seto Mulyadi keluar dari rumah tersebut.
Sekitar 1,5 jam berada di dalam rumah, dua tim itu keluar mengamankan sejumlah barang.
Mereka mengamankan tas Angeline. Tas berwana pink dengan gambar boneka kuda bertuliskan My Little Pony.
Tas itu yang biasanya dipakai bersekolah oleh anak kelas II SDN 12 Sanur itu. Salah satu tetangga Angeline mengatakan, bahwa tas itu benar milik Angeline, yang setiap hari dibawanya kesekolah.
"Ya benar itu tas Angeline, biasanya kalau mau berangkat sekolah tasnya selalu digendong. Kalau waktu pulang sekolah tas itu pasti diseret,"jelas Wahidah
Selain itu mereka juga mengamankan sebilah bambu sepanjang 1 meter dengan diameter lima centimeter. [Luh Wayanti]
Kembali Geledah Rumah, Tim Polda Bali Amankan Tas Angeline
Arsito Hidayatullah Suara.Com
Jum'at, 26 Juni 2015 | 15:59 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Foto Gabriel Prince Diduga Sosor Yoriko Angeline Viral, Isu Cinlok Mencuat
01 Desember 2024 | 21:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI