Suara.com - Ketua DPR Setya Novanto mengucapkan selamat ulang tahun kepada Presiden Joko Widodo yang pada Minggu (21/6/2015) lalu genap berusia 54 tahun.
"Hari ini sangat bebahagia buat pimpinan DPR, yaitu ucapkan selamat ultah kepada Pak Presiden meski telat. Tanggal 21 presiden ultah yang ke 54," kata Setya Novanto saat membuka acara buka puasa bersama di rumah dinasnya, Jalan Widya Chandra, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2015).
Menurutnya angka 54 merupakan angka keberuntungan untuk Jokowi. Dalam sambutan, Setya berharap Jokowi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla bisa menjadi pemimpin yang bisa dipercaya rakyat Indonesia.
"Jadi hokinya tinggi. Lima tambah empat itu sembilan. Jadi tinggi makanya jadi Presiden. Semoga Bapak Presiden dan Wapres jadi pemimpin yang amanah dan barokah," kata dia.
Acara buka bersama dihadiri politisi, menteri, dan pejabat negara. Hadir, Jusuf Kalla, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Hanura Wiranto, Menteri Agraria/Kepala BPN Ferry Mursyidan Baldan, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPD Irman Gusman, Ketua Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali Aburizal Bakrie, Sekretaris Jenderal Partai Golkar hasil Munas Bali Idrus Marham, Panglima TNI Jenderal Moeldoko, Ketua Komisi Pemilihan Umum Husni Kamil Manik, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Taufiequrachman Ruki, Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia Hary Tanoesoedibjo, Kepala BIN Marciano Norman, Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan, dan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti.