Lukman Hakim Ingin Ramadan Satukan PPP

Senin, 22 Juni 2015 | 19:40 WIB
Lukman Hakim Ingin Ramadan Satukan PPP
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kader PPP yang sekarang menjadi Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin berharap PPP bersatu kembali dengan hadirnya bulan suci Ramadan tahun ini. Lukman mengatakan sekarang berusaha mewujudkan islah.

"Tentu kita berharap baik-baik saja, islah terus diupayakan, segala cara kita tempuh, proses hukum tetap dilakukan. Mudah-mudahan, kita berharap bulan Ramadan ini membawa nilai manfaat bagi partai," kata Lukman usai acara sulaturahmi dan buka puasa bersama di gedung Serbaguna Rumah Jabatan Anggota DPR RI Kalibata, Jakarta Selatan, Senin(22/6/2015) malam.

Lukman mengatakan hubungan secara personal di PPP sekarang ini sebenarnya sangat baik. Hanya dalam masalah politik, terjadi konflik.

"Hubungan antar personal tak ada masalah, ini hanya dalam politik, tapi dalam hubungan pertemanan tidak ada," katanya.

Seperti diketahui, PPP sudah lama dirundung kisruh internal, dimana terjadi dualisme kepemimpinan, seperti Partai Golkar.

Romahurmuziy merupakan ketua hasil muktamar yang diselenggarakan di Surabaya, sementara Djan Faridz juga ketua yang disahkan lewat muktamar di Jakarta.

Masalah terus berlangsung ke ranah hukum karena Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly mengesahkan kepengurusan Romahurmuziy sehingga kubu Djan Faridz melaporkan putusan Yasonna ke Pengadilan Tata Usaha Negara. PTUN mengabulkan permohonan kubu Djan Faridz yang direspon Menkumham dengan mengajukan banding PTUN hingga sekarang masalah kedua kubu tersebut belum menemui titik akhir.

Perpecahan organisasi tersebut membuat PPP semakin sulit, terutama menjelang pilkada serentak Desember 2015. Partai ini bahkan terancam tak bisa ikut pilkada, pasalnya, hingga saat ini kedua kubu belum menunjukkan itikad baik untuk berdamai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI