Suara.com - Aparat kepolisian bakal meningkatkan pengamanan di sejumlah lokasi untuk mengantisipasi tindak kejahatan perampokan mini market sepanjang bulan Ramadhan.
"Mendekati puasa dan idul fitri, street crime meningkat, polisi meningkatkan patroli," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Muhammad Iqbal di Mapolda, Jakarta, Selasa (9/6/2015).
Iqbal meminta kepada seluruh mini market yang beroperasi 24 jam melakukan pengamanan dengan memasangkan circuit closed television (cctv) dan alarm.
"Pasang CCTV dan alarm, ketika terjadi kejahatan, ada alarm yang memperingatkan," tambah Iqbal lagi.
Terlebih, mantan Kapolres Jakarta Utara itu juga berharap petugas keamanan mini market terus berkoordinasi dengan warga yang tinggal di sekitar lokasi.
"Ada security, nantinya harus bersinergi kepada masyarakat," kata Iqbal.
Seperti diketahui, menjelang bulan Suci Ramadhan, banyak terjadi perampokan di sejumlah mini market di kawasan Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Bekasi.
Para pemilik mini market pun yang menjadi korban pelaku perampokan senjata api pun mengaku merugi puluhan juta rupiah.