Gagal Emas, Triadi: Sistem Latihan Indonesia Jauh Ketinggalan

Yusuf Abdillah Suara.Com
Senin, 08 Juni 2015 | 19:45 WIB
Gagal Emas, Triadi: Sistem Latihan Indonesia Jauh Ketinggalan
Perenang Indonesia Triadi Fauzi di SEA Games 2015 Singapura. [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Triadi Fauzi akhirnya mampu menyumbangkan medali di cabang renang bagi kontingen Indonesia setelah merebut perunggu nomor 50 meter gaya bebas SEA Games 2015 di OCBC Aquatic Centre, Singapura, Senin (8/6).

Bagi Triadi, medali perunggu yang diraih merupakan hasil kerja keras. Apalagi lawan yang dihadapi pada kejuaraan dua tahunan itu merupakan atlet tuan rumah Singapura yang saat ini lagi naik daun.

"Kalau ditanya puas tidak puas bagaimana ya? Target saya-kan emas. Tapi itulah hasil terbaik yang bisa saya berikan saat ini. Sebelumnya saya sudah memprediksi bakal mendapatkan tekanan," kata Triady usai menerima medali.

Pada nomor 50 meter gaya bebas putra, sebagai juara bertahan Traidi Fauzi harus mengakui keunggulan atlet tuan rumah Joseph Isaac Schooling dengan catatan waktu 22,47 detik dan memecahkan rekor SEA Games yang sebelumnya dipegang Daniel Eugenio dengan waktu 22,62 detik.

Sedangkan atlet asal Jawa Barat itu hanya mampu membukukan catatan waktu 23,11 detik. Untuk medali perak direbut oleh atlet asal Thailand, Napat Wesshasartar dengan catatan waktu 23,08 detik.

Sebelumnya pada nomor 100 meter gaya bebas, Triadi yang juga pemegang rekor SEA Games juga harus mengakui Joseph Isaac Schooling. Bahkan, di nomor ini atlet asal Tasikmalaya itu tidak mampu menyumbangkan medali bagi kontingen Indonesia.

"Kita jauh ketinggalan dengan sistem latihan lawan. Mereka sudah menggunakan teknologi. Hasil ini akan saya jadikan pijakan untuk terus berlatih," kata Triadi. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI