Ketua MPR Yakin Peminat Calon Pimpinan KPK Banyak

Siswanto Suara.Com
Jum'at, 05 Juni 2015 | 14:33 WIB
Ketua MPR Yakin Peminat Calon Pimpinan KPK Banyak
Ketua MPR Zulkifli Hasan bersaksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (5/1).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua MPR Zulkifli Hasan meyakini peminat calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi yang pendaftarannya resmi dibuka Jumat 5 Juni hingga 24 Juni 2015, banyak.

"Saya percaya banyak patriot-patriot bangsa yang akan maju untuk memimpin KPK," kata Zulkifli kepada wartawan dari Lampung, Jumat (5/6/2015).

Zulkifli tidak sepakat dengan kekhawatiran segelintir orang atas minimnya peminat calon pimpinan KPK karena kasus dugaan kriminalisasi yang didera pimpinan KPK sebelumnya.

Juru Bicara Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Betti Alisjahbana menyatakan ada dua orang yang mengajukan diri pada hari pertama masa pendaftaran.

"Pendaftar pertama sudah masuk, satu (mendaftar) lewat e-mail, satu lagi sudah di sekretariat. Biasanya ke belakang akan banyak, orang kan harus membuat makalah dulu," kata Betti di Jakarta.

Pendaftaran calon pimpinan KPK mulai dibuka pada 5 Juni hingga 24 Juni 2015.

Menurut Betti pansel mencari pimpinan berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan undang-undang.

"Yang penting kami mengikuti undang-undang, persyaratan sudah didefinisikan, selain itu kami lihat bahwa integritas harus tinggi, punya kemampuan kepemimpinan dan manajemen, harus independen dan punya kompetensi," kata Betti. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI