Mensesneg Sebut Pidato Jokowi Soal Kelahiran Sukarno Dibuat Tim

Kamis, 04 Juni 2015 | 23:50 WIB
Mensesneg Sebut Pidato Jokowi Soal Kelahiran Sukarno Dibuat Tim
Menteri Sekretaris Negara Pratikno diperkenalkan saat pengumuman Kabinet Kerja yang dipimpin Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (26/10/2014). (Foto: Antara/ Andika Wahyu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno  menerangkan, pidato yang dibacakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Hari Pancasila 1 Juni 2016 di Blitar dibuat bersama-sama. Namun, dia tidak merinci tim pembuat pidato ini.

"Itu kan tim, bersama-sama, barengan (pembuatnya)," kata Pratikno di DPR, Jakarta, Kamis (4/6/2015).

Dalam pidato ini, Presiden Jokowi keselip lidah dengan menyebut kelahiran Proklamator Sukarno di Blitar. Padahal, Sukarno lahir di Surabaya pada tanggal 6 Juni 1901. Menurutnya, keselip lidah itu hal yang biasa.

"Ah, biasa saja. Biasa saja, kalau ada salah," ujar dia.

Seperti diberitakan, ucapan ini keluar saat Jokowi memberikan pidato peringatan Hari Pancasila di Blitar, Senin (1/6/2015).

Sambil memegang secarik kertas, Jokowi menyebut Blitar sebagai kelahiran Sukarno.

"Setiap kali saya berada di Blitar, kota kelahiran proklamator kita, bapak bangsa kita, penggali Pancasila, Bung Karno, hati saya selalu bergetar," kata Presiden Jokowi saat itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI