Muncul Suara Misterius, Hidayat: Ini Momentum Perbaiki Diri

Kamis, 28 Mei 2015 | 14:44 WIB
Muncul Suara Misterius, Hidayat: Ini Momentum Perbaiki Diri
Ketua Fraksi PKS di DPR, Hidayat Nur Wahid [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Fraksi PKS DPR Hidayat Nur Wahid ikut menanggapi berita tentang fenomena suara mirip terompet di sejumlah tempat di Eropa dan Amerika.

"Memang sudah sangat seharusnya sebagai manusia melakukan perbaikan, karena dunia sudah mengalami global warning yang sedang bermasalah, kemudian nilai moral yang amburadul, pornografi, prostitusi, narkoba, dan korupsi di mana-mana itu bisa dikoreksi ketika kita mengamalkan ajaran agama," ujar Hidayat di DPR, Kamis (28/5/2015).

Sebagian orang menilai suara tersebut berasal dari suara sangkakala, yang dalam beberapa agama menganggap itu pertanda kiamat sudah dekat.

Hidayat mengatakan tanda mau kiamat memang terdengar suara terompet sangkakala. Karenanya, dia berharap fenomena ini bisa menjadi titik balik perbaikan moral umat manusia.

"Ya memang dari tanda-tanda kiamat memang itu ya, terdengarnya sangkakala. Cuma apakah otomatis itu terjadi atau tidak, itu bagian menurut saya diambil hikmahnya saja. Nilai filosofinya saja. Itu bahwa kiamat masih jauh atau dekat, itu memang sudah sangat seharusnya sebagai manusia, apakah kita sebagai manusia beragama apapun itu kemudian memang betul-betul memang teguh kepada agama," kata dia.

Namun, apakah suara di Benua Amerika dan Eropa itu berasal berasal dari terompet sangkakala, bagi Hidayat yang terpenting adalah kembali kepada ajaran agama.

"Yang paling penting adalah umat segera melaksanakan ajaran agama membawa kepada hadirnya agama yang solutif bukan agama yang hanya menakut-nakuti agama yang hanya menghadirkan pecah belah. Kalau ini benar juga kapan lagi anda melakukan perbaikan?" kata dia.

Sejumlah ilmuwan mengatakan suara itu bukan dari langit, melainkan dari bumi.

REKOMENDASI

TERKINI