Djarot Sesalkan Warga Ancol Demo Ajak Anak Sekolah Dasar

Jum'at, 22 Mei 2015 | 11:00 WIB
Djarot Sesalkan Warga Ancol Demo Ajak Anak Sekolah Dasar
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat (suara.com/Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyayangkan sikap perwakilan warga Pinangsia dan Ancol, Jakarta Utara, yang demonstrasi di depan Balai Kota Jakarta dengan membawa anak-anak, apalagi masih berseragam sekolah dasar, Jumat (22/5/2015).

"Mari kita duduk bersama solusi terbaik, pemerintah tidak akan punya niat menyelenggarakan rakyat, pemerintah juga gak mau menjadikan rakyat tidak baik. Saya gak ingin ke sini datang bersama anak-anak (diajak ikut berdemo) tidak bagus," kata Djarot di hadapan perwakilan warga yang unjuk rasa karena tempat tinggal mereka akan digusur.

Anak-anak yang diajak demo jumlahnya puluhan. Mereka berasal dari SDN Pinangsia 03 Pagi, SDN 04 Petang, dan SDN Ancol 03 Pagi.

Saat ditemui Djarot, salah satu warga bernama Khairul angkat bicara.

Khairul mengatakan dia akan merelakan tempat tinggalnya digusur asalkan diberi kompensasi, yakni tempat tinggal baru.

"Kami sepakat dengan warga yang ada di bantaran kali siap rumahnya dibongkar dengan sendirinya tapa ada paksaan, kami butuh di manusiawikan hak layak tinggal, pemerintah jangan ada pembongkaran belum ada relokasi," kata dia.

Khairul mengatakan dia dan warga lainnya yang tinggal di bantaran anak kali Ciliwung, Kelurahan Ancol, sudah mendapatkan dua kali surat peringatan dari pemerintah agar segera mengosongkan lahan. Pembongkaran, rencananya akan dilakukan pada 27 Mei 2015.

"Rumah-nya akan digusur, sudah dua kali menerima surat imbauan dari pemerintah. Kami menangis ratusan orang (warga sini) karena surat imbauan SP 1, SP 2 sudah diterima. Kami minta kebijakan dari Pak Wagub bisa menampung aspirasi kami," kata Khairul.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI