Suara.com - Komisi Nasional Korea Utara menyatakan negaranya tengah merancang sebuah senjata nuklir terkecil. Saat ini senjata nuklir paling kecil adalah rudal.
Rabu (20/5/2015) hari ini Korea Utara menyatakan senjata itu sudah berbentuk miniatur. Jika senjata itu sudah siap pakai, maka akan menjadi praktis untuk dibawa. Hal itu dilaporkan Korean Central News Agency.
"Kami telah memiliki kemampuan miniaturisasi hulu ledak nuklir, serta memproduksi senjata beraneka ragam, untuk beberapa waktu," kata seorang pejabat militer Korea Utara.
"Kami juga dapat menjamin keakuratan tidak hanya untuk serangan roket jarak pendek, tetapi juga jarak jauh. Kami sudah menyiapkan teknologi ini sejak," lanjutnya.
Hanya saja dia tidak menjelaskan lebih lanjut seperti apa bentuk senjata nuklir terkecil itu.
Sebelumnya Jenderal Angkatan Darat AS Curtis Scaparrotti mendapatkan informasi jika pada Oktober lalu Korea Utara mampu miniaturisasi perangkat nuklir. (CNN/usatoday)