Marzuki Alie Batal Tantang SBY di Kongres Demokrat

Laban Laisila Suara.Com
Selasa, 12 Mei 2015 | 12:49 WIB
Marzuki Alie Batal Tantang SBY di Kongres Demokrat
Marzuki Alie. (suara.com/Adrian Mahakam)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Marzuki Alie mengundurkan diri dari pencalonan diri sebagai ketua umum Partai Demokrat.

Dia batal menantang Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan menegaskan tidak ada tekanan dan paksaan dari siapa pun atas keputusan tersebut.

"Tidak ada tekanan dan paksaan dari siapa pun. Ini demi kepentingan partai," katanya kepada pers di sela-sela Kongres IV Partai Demokrat di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (12/5/2015).

Dia menyatakan, mendukung langkah-langkah SBY untuk membesarkan partai.

Mantan Ketua DPR ini juga menyatakan, tidak ada tawar-menawar atas keputusan itu. Dia menyatakan, ikhlas dan keputusan itu atas pertimbangan kepentingan partai.

Dia menjelaskan, bahwa tidak pernah secara resmi mencalonkan diri, tetapi menerima aspirasi dari kader agar mau dicalonkan sebagai ketua umum (ketum) periode 2015-2020.

"Saya tak pernah menyatakan maju (sebagai calon ketum). Saya hanya menerima aspirasi dan siap apabila dicalonkan," katanya.

Namun dengan melihat perkembangan di internal partai dan kepentingan partai yang lebih besar, dirinya pun mengambil keputusan tidak akan mencalonkan diri.

"Melihat kepentingan yang lebih besar. Manakala kepentingan partai hadir maka kepentingan pribadi harus kita tinggalkan," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI