Jokowi Diminta Evaluasi Menteri dengan Rapot Merah

Minggu, 10 Mei 2015 | 16:59 WIB
Jokowi Diminta Evaluasi Menteri dengan Rapot Merah
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Peresmian Pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kabinet Kerja Tahun 2014, di Istana Negara, Jakarta, Selasa (4/11/2014). [SetPres/Cahyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina Hendri Satrio berpendapat agar Presiden Joko Widodo segera mengevaluasi kinerja para menteri di Kabinet Kerja untuk meningkatkan kinerja pemerintahan.

"Pemerintah dapat mengevaluasi kinerja para menteri yang mendapatkan rapor merah sebagai salah satu cara untuk meningkatkan kinerja para menteri," kata  Hendri dalam diskusi soal evaluasi pemerintahan Jokowi-JK di Jakarta Pusat, Minggu (10/5/2015).

Selain itu, Jokowi juga diharapkan dapat menjaga jarak dengan PDI Perjuangan sebagai partai pengusung agar tetap independen dalam mengambil keputusan.

"Responden melihat bahwa faktor dukungan publiklah yang menjadi faktor utama mempengaruhi bertahannya pemerintahan Jokowi-JK selama lima tahun ke depan," kata dia.

Jokowi, kata Hendri juga harus menepati janji kampanyenya dan melaksanakan kebijakan yang bisa dijalankan oleh para pembantunya dengan baik.

"Pemerintah dapat menggunakan policy-research oriented sebelum membuat sebuah membuat kebijakan, agar kebijakan yang diputuskan tidak mendapatkan tentangan di masyarakat," katanya.

Juru bicara kelompok diskusi dan kajian opini publik Indonesia (kedaiKOPI) itu berharap hasil kajian ini menjadi rekomendasi bagi pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla dalam mengambil kebijakan-kebijakan yang terkait dengan kepentingan publik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI