Apakah Menteri Kabinet Jokowi Akan Hadir di Kongres Demokrat?

Sabtu, 09 Mei 2015 | 12:09 WIB
Apakah Menteri Kabinet Jokowi Akan Hadir di Kongres Demokrat?
Mendagri Tjahjo Kumolo (kemeja putih) dan sejumlah menteri Kabinet Joko Widodo. [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengaku akan menghadiri Kongres Partai Demokrat di Surabaya, Jawa Timur. Itu pun jika diundang oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Kalau diundang saya hadir," ujar Menteri Tjahjo usai menghadiri pembukaan Pameran Hari Air Dunia XXIII, di Taman Kota Waduk Pluit, Jalan Pluit Timur Raya, Jakarta Utara, Sabtu (9/5/2015).

Ketika ditanya Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga akan menghadiri kongres ke-IV Demokrat, Tjahjo mengaku belum mengetahui hal itu.

"Saya nggak tahu kalau Pak Jokowi (datang atau tidak)," kata politisi PDI Perjuangan.

Sebagi informasi, SBY dalam akun Twitter-nya, @SBYudhoyono, Jumat (8/5/2015) sempat menulis bahwa Presiden Jokowi akan menghadiri kongres Demokrat bersama sejumlah pejabat negara dan pemerintahan.

"Atas permohonan saya, Presiden Jokowi berkenan & berjanji untuk hadir dalam Pembukaan Kongres Demokrat," demikian tulis SBY lewat akun Twitter-nya, @SBYudhoyono, beberapa waktu lalau.

Untuk diketahui, Kongres Partai Demokrat rencananya akan digelar pada 11 Mei-13 Mei di Surabaya, Jawa Timur. Sejauh ini, SBY menjadi calon kuat untuk memimpin Demokrat sampai 2020.

Sementara, Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Marzuki Alie dan politikus Demokrat Gede Pasek Suardika sempat menyatakan siap menantang SBY yang diperkirakan bakal mulus menjadi Ketum Demokrat lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI