Tak Ada 'Matahari Kembar', Badrodin Merasa Tetap Lebih Kuat

Siswanto Suara.Com
Jum'at, 08 Mei 2015 | 20:46 WIB
Tak Ada 'Matahari Kembar', Badrodin Merasa Tetap Lebih Kuat
Sidang Paripurna DPR mengesahkan Jenderal Polisi Badrodin Haiti sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Kamis, (16/4). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti membantah ada "matahari kembar" di institusi Polri atau bahasa lainnya Wakapolri Komisaris Jenderal Budi Gunawan lebih mendominasi tugas pokok dan fungsi pimpinan.

"Nggak ada matahari dua, matahari hanya satu," kataBadrodin kepada wartawan di Jayapura, Papua, Jumat (8/5/2015).

Menurut Badrodin jika ada isu yang menyeruak soal Budi Gunawan mendominasi kepemimpinan di Polri, hal itu harus disertai bukti nyata.

Dan isu Budi Gunawan menempatkan pengikutnya dalam jabatan strategis di Mabes Polri tidak bisa dijadikan ukuran bahwa "tanduk" Budi Gunawan lebih kuat ketimbang Badrodin yang merupakan pimpinan tertinggi di Matra Kepolisian.

"Apakah kalian (wartawan) pernah menghitungnya? Kalau hanya hitungan jari saja itu tidak bisa, kan yang lain (pejabat) bukan," katanya.

Kembali ditegaskan Badrodin, setiap pejabat yang dipindahkan (mutasi) jangan direka-reka karena ada sesuatu di baliknya. Namun, semua itu terjadi karena pejabat bersangkutan sudah waktunya untuk diberikan penyegaran ke tugas yang lain.

"Kita sudah ada aturannya sendiri, jadi pejabat yang sudah lama ya memang sudah waktunya dipindahkan, masa harus tetap dipertahankan. Kan sudah ada SOP nya. Ya misalkan kapolres-kapolres kalau sudah lebih dari dua tahun harus dipindah, terus nggak boleh dipindahkan? Ya nggak mungkin kan? Mutasi harus tetap dilakukan," katanya. (Lidya Salmah)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI