Suara.com - Korban tewas gempa di Nepal terus bertabah. Sampai Minggu (26/4/2015) waktu Indonesia, sudah ada 1.341 oorang yang ditemukan tak bernyawa. Mereka kebanyakan tertimpa bangunan yang runtuh.
Seorang juru bicara kepolisian Nepal mengatakan kebanyakan mereka yang menjad korban ada di Lembah Kathmandu. Setelah itu ditemukan 36 orang tewas di India utara, 12 orang di Tibet, serta 4 orang di Bangladesh.
Gempa besar berkekuatan 7,9 skala richter (SR) mengguncang negara Nepal, Sabtu (25/4/2015) waktu setempat. Berdasarkan keterangan dari badan geologi Amerika Serikat, gempa terasa hingga di beberapa kawasan di Himalaya dan sebagian India.
Gempa dirasakan di barat laut Kathmandu pada pukul 06.11 GMT. Akibatnya, sebagian besar warga berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.
Gempa ini menarik simpatik dunia. Amerika Serikat mengirimkan bantuan sebanyak USD 1 juta ke gempa Nepal. AS juga mengirimkan tim tanggap darurat ke sana.
Reuters melansir, dana itu berasal dari The United States Agency for International Development (USAID). Office of U.S. Foreign Disaster Assistance (OFDA) menyatakan dana antuan itu sebagai dana awal karena situasi mendesak. (Reuters)