Pesan DPR RI untuk Konferensi Parlemen Asia Afrika

Kamis, 23 April 2015 | 10:56 WIB
Pesan DPR RI untuk Konferensi Parlemen Asia Afrika
Presiden Joko Widodo berfoto bersama pimpinan negara sahabat dan pimpinan parlemen di Konferensi Parlemen Asia Afrika di DPR RI [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPR Setya Novanto mengatakan Konferensi Parlemen Asia Afrika tahun 2015 harus bisa menuntaskan hutang sejarah Konferensi Asia Afrika tahun 1955.

"Kita akan menuntaskan utang sejarah yang belum kita selesaikan," kata Setya dalam sambutan pembukaan Konferensi Parlemen Asia Afrika di DPR RI, Kamis (23/4/2015).

Utang yang dimaksud ialah mendukung kemerdekaan Palestina. Dia berharap dalam konferensi parlemen tahun ini didapatkan kesepakatan untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina.

Selain itu, Setya berharap dalam konferensi kali ini mampu memperkuat pembangunan Selatan-Selatan, di antaranya terkait perdamaian dunia untuk stabilitas keamanan dunia dan kesejahteraan rakyat, baik di bidang agrikultur, bisnis, dan pengelolaan lingkungan hidup.

Dalam pidato sambutan, Setya juga menyampaikan perlu dibangun kerja sama antar parlemen Asia Afrika. Membangun peran parlemen, tujuannya untuk membentuk parlemen dunia untuk demokrasi.

"Selamat berjuang, dengan diiringi rasa persaudaraan yang erat saya atas nama DPR RI menyampaikan salam hangat dari seluruh rakyat Indonesia," Setya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI