Suara.com - Sebuah penelitian di jurnal Experimental Biology mengungkapkan ancaman nyata baru saat perubahan iklim benar-benar terjadi. Perubahan iklim ini lebih terasa saat suhu bumi meningkat lebih panas.
Saat bumi memanas, ada satu hewan yang akan lebih agresif dan berubah bentuk. Yaitu laba-laba. Ukuran laba-laba akan tumbuh lebih besar dan akan berjalan lebih cepat.
Penelitian itu menyebutkan laba-laba akan berjalan lebih lambat jika suhu dingin sekitar 15 derajat celcius. Sementara jalan laba-laba akan lebih cepat jika temperatur suhu lebih panas naik hingga 40 derajat celcius.
Dengan keadaan itu, para ahli membayangkan laba-laba 'raksasa' akan berkeliaran di kota-kota. Seolah menyerang manusia. Mereka memuntahkan cairan dan membuat jaring di mana-mana. Terlebih makin susah menangkap mereka.
Sehingga bicara perubahan iklim ini tidak hanya bicara soal ancaman banjir, pulau tenggelam, atau juga iklim ekstrim. (telegraph)