Wakil Ketua DPR dari Fraksi Gerindra Fadli Zon mengatakan, hari ini, dewan akan menyelenggarakan rapat paripurna dengan agenda tunggal menyetujui Komisaris Jenderal Badrodin Haiti menjadi Kapolri.
"Rapat paripurna hari ini jam 15.00 WIB mungkin sedikit terlambat dengan agenda dari komisi terkait hasil fit and proper test calon kapolri," kata Fadli usai mengikuti rapat badan musyawarah di DPR.
Dengan demikian, kata Fadli, setelah hasil persetujuan paripurna DPR dikirimkan ke Istana, Presiden Joko Widodo dapat segera melantik Badrodin.
"Jadi sudah tidak ada masalah. Nama Budi Gunawan yang sebelumnya menjadi kapolri juga sudah dijelaskan Presiden saat rapat konsultasi lalu. Jadi presiden segera melantik Badrodin, kalau bisa besok," kata dia.
Fit and proper test terhadap Badrodin sudah selesai dilaksanakan dan Komisi III DPR menyetujuinya menjadi Polri 1.
DPR Gelar Paripurna Persetujuan Badrodin Jadi Kapolri Sore Ini
Kamis, 16 April 2015 | 14:49 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Merasa Prihatin, Para Eks Kapolri Turun Gunung Geruduk Mabes Polri, Banjir Pro Kontra Publik
27 Oktober 2022 | 19:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI