Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri hadir dalam acara ramah tamah jelang pembukaan Kongres IV PDIP di Sanur, Bali, Rabu (8/4/2015) malam.
Berdasarkan pantauan di lokasi, Megawati tampak duduk satu meja dengan Menteri Kordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani yang juga putrinya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, serta Ketua Panitia Kongres IV yang juga adalah Ketua DPD PDIP Bali, Wayan Koster.
Mereka hadir di acara ramah tamah tersebut sembari menyaksikan pergelaran budaya, baik seni tari maupun musik yang ditampilkan. Mantan Wakil Ketua DPR dari PDIP, Pramono Anung, tampak datang belakangan, serta langsung mengambil tempat duduk di dekat Megawati.
Ketua Panitia Kongres IV PDIP, Wayan Koster mengatakan, acara kali ini menampilkan paduan suara dari Universitas Udayana, musik sasando dari delegasi Nusa Tenggara Timur (NTT), serta dramatari berjudul 'Bianglala Mahardika'.
Dalam sambutannya, Koster bercerita tentang dramatari yang dibawakan kali ini. Dramatari ini menurutnya bercerita tentang perjuangan Lembu Andini yang merupakan kendaraan Dewa Siwa yang diturunkan ke dunia untuk kesejahteraan umat manusia. Lembu ini berwujud sebagai titisan anak manusia dalam sebuah keluarga dengan nama Andini.
Dalam ceritanya, Andini lalu tumbuh sebagai tokoh wanita yang punya keteguhan jiwa seorang pemimpin sejati, serta berhasil mengalahkan bromocorah, ketidakadilan, hingga teror raksasa angkara murka. Perempuan tangguh itu berhasil mengalahkan kekacauan dan angkara murka di dunia, dengan berbekal ideologi marhaenisme dan ajaran Trisakti Bung Karno.
Acara Ramah Tamah, Megawati Duduk Ditemani Dua Menteri Asal PDIP
Rabu, 08 April 2015 | 21:12 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Momen Lucu! Megawati Tanya Kader Soal Calon Ketum Pengganti Dirinya
10 Januari 2025 | 22:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI