Suara.com - Terlibat dalam sebuah kecelakaan lalu lintas dan harus dirawat, mungkin bukanlah masalah besar saat ini bagi lelaki satu ini.
Masalah lebih besar muncul di hadapannya ketika 17 pacarnya datang menjenguk ke rumah sakit (RS), hingga ketahuan bahwa dia adalah peselingkuh, alias pengumbar cinta yang "jago tipu-tipu".
Sebagaimana antara lain diberitakan situs Mirror, sosok lelaki Cina itu hanya disebut bernama Yuan (nama keluarga). Berasal dari kota Changsha di Provinsi Hunan, dia diketahui sudah menjalin asmara dengan ke-17 perempuan dalam rentang beberapa bulan, hingga tahunan lamanya. Dia bahkan sudah memiliki anak dengan salah satu dari perempuan tersebut.
Yuan tampaknya cukup "jago" dalam urusan ini, karena terbukti bisa menjalin hubungan dengan sekian banyak perempuan --mungkin lebih dari 17 orang-- dan selama itu. Namun tampaknya, kecelakaan yang menyebabkan dirinya dirawat menjadi titik hilangnya "keberuntungan" yang ia miliki dan terungkapnya sandiwaranya.
Tak lama setelah dirawat, para dokter di RS itu memang mengaku banyak menerima telepon dari sejumlah perempuan yang mengkhawatirkan keadaan Yuan. Salah satu di antaranya adalah Xiao Li, yang belakangan mengaku baru menjalin asmara dengannya selama 18 bulan.
"Saya benar-benar khawatir saat mendengar dia (Yuan) dirawat di rumah sakit," tutur Xiao Li.
"Namun begitu saya melihat lebih banyak dan lebih banyak lagi gadis-gadis cantik bermunculan (untuk menjenguk Yuan), saya sudah tak bisa menangisinya lagi," sambungnya.
Sebagian besar perempuan belakangan mengklaim bahwa Yuan selama ini kerap meminjam sejumlah uang pada mereka. Lelaki itu juga disebut sudah serius merencanakan untuk menikah dengan sebagian di antara ke-17 orang itu.
Pada akhirnya, kecelakaan dan rasa sakit yang harus dirasakan, ditambah kemudian kebencian dan kemarahan sejumlah besar perempuan kepadanya, belum menjadi akhir dari "penderitaan" Yuan. Dia harus bersiap-siap pula terjerat hukum, karena polisi saat ini sedang menjalankan penyelidikan atas tuduhan penipuan olehnya. [Mirror]