Jenazah Kopilot Germanwings Telah Ditemukan

Doddy Rosadi Suara.Com
Senin, 30 Maret 2015 | 09:15 WIB
Jenazah Kopilot Germanwings Telah Ditemukan
Kopilot Germanwings Andreas Lubitz. (Reuters/Team Mueller)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jenazah kopilot Germanwings, Andreas Lubitz yang diduga sengaja membuat pesawat itu jatuh di Pegunungan Alpen, Prancis sudah berhasil ditemukan. Profesor Michael Tsokos yang melakukan forensic terhadap korban penumpang pesawat Germanwings mengatakan, jenazah Lubitz ditemukan di antara serpihan-serpihan tubuh penumpang lainnya.

Kata Tsokos, timnya memerlukaj waktu tiga minggu untuk bisa mengidentifikasi seluruh korban dan menyatakan mereka semua meninggal. Di lokasi kejadian, ada sekitar 600 potongan tubuh manusia yang berserakan.

Tim penyelidik mengungkapkan, tes terhadap tubuh Lubitz bisa memberikan petunjuk penting untuk mengetahui kenapa dia mengunci dirinya di kokpit pesawat. Saat sendirian di kokpit itulah, Lubitz memasang pesawat ke autopilot dan mengarahkan ke Pegunungan Alpen.

150 penumpang dan kru pesawat Germanwings dinyatakan tewas.  Informasi tentang ditemukannya jenazah kopilot Lubitz bersamaan dengan informasi seputar teriakan penumpang pesawat selama lebih dari 5 menit sebelum pesawat itu jatuh.

Berdasarkan transkrip dari salah satu kotak hitam, pilot sempat berteriak untuk meminta Lubitz membuka pintu kokpit. Namun, permintaan itu diabaikan oleh Lubitz hingga pesawat jatuh di pegunungan Alpen. (News.com.au)

REKOMENDASI

TERKINI