Polri: Kantong Simpatisan ISIS Tak Hanya di Poso

Selasa, 17 Maret 2015 | 14:09 WIB
Polri: Kantong Simpatisan ISIS Tak Hanya di Poso
Wakapolri Komjen Badrodin Haiti [suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Badrodin Haiti mengatakan bahwa Poso, Sulawesi Tengah, bukan satu-satunya daerah kantong simpatisan kelompok Negara Islam (Islamic State of Iraq and Syria atau ISIS).

"Enggak hanya Poso yang menjadi kantong ISIS," kata Badrodin di Markas Besar Polri, Jakarta, Selasa (17/3/2015).

Ia menyebutkan bahwa wilayah seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, dan Sulawesi Selatan juga ditengarai menjadi kantong simpatisan ISIS.

Namun, ia mengatakan polisi tidak bisa menindak para simpatisan ISIS yang tidak melanggar hukum.

"Kami enggak punya instrumen penegakan hukum anggota ISIS yang belum melanggar hukum. Tapi bagi mereka yang sudah melanggar hukum, tentu akan kami tindak sesuai dengan Undang-Undang," katanya.

Polri bekerja sama dengan para ulama di daerah-daerah tersebut untuk melakukan upaya deradikalisasi terhadap orang-orang yang teridentifikasi sebagai simpatisan ISIS serta masyarakat yang terpapar paham radikal.

"Kami lakukan beragam upaya untuk menangkal terorisme, termasuk koordinasi dengan para ulama," katanya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI