Poros Muda Golkar Timur Pilih Dukung Agung Laksono

Doddy Rosadi Suara.Com
Senin, 16 Maret 2015 | 06:54 WIB
Poros Muda Golkar Timur Pilih Dukung Agung Laksono
Agung Laksono. [Suara.com/Oke Atmaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seluruh pengurus dan kader Partai Golkar yang ada di wilayah Indonesia Timur diminta rapatkan barisan dan tetap solid mendukung kepengurusan Munas Ancol kubu Agung Laksono.

"Untuk diketahui pengurus, kader dan simpatisan Partai Golkar, perselisihan internal telah berakhir sejak Selasa (10/3/2015) siang," kata juru bicara Poros Muda Partai Golkar Indonesia Timur Vicky Vcitor Abraham Abaidata.

Ia mengatakan Pemerintah Pusat lewat Menteri Hukum dan HAM Yasona Laoly telah mengesahkan kepengurusan Munas Ancol dibawah kepemimpinan bung HR Agung Laksono.

"Ini babak baru kepemimpinan Golkar yang akan mengembalikan patai ini sesuai jati dirinya," katanya.

Menurut dia, pengesahan Munas Ancol adalah kemenangan bagi masa depan partai berlambang pohon beringin itu.

"Untuk itu, seluruh kader, pengurus baik yang masih ada di daerah-daerah maupun yang sudah terlanjur ke Jakarta atas Undangan kepengurusan Munas Bali harus segera rapatkan barisan, bersatu dan rebut kembali kejayaan Partai Golkar mulai dari Pilkada 2015 hingga Pemilu 2019," katanya.

Sebelumnya Poros Muda Partai Golkar menilai Aburizal Bakrie beserta para loyalisnya tidak memiliki legalitas lagi untuk menggelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (munaslub) Partai Golkar dalam menyikapi pengesahan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly atas kepemimpinan Agung Laksono.

"Silakan saja kalau kubu Aburizal Bakrie mau buat munaslub, tapi dasar legalitasnya kan sudah tidak ada," kata Juru Bicara Poros Muda Partai Golkar Andi Sinulingga. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI