Suara.com - Pembelot dari kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang dikenal dengan nama Saleh mengaku melihat langsung Jihadi John membunuh sandera asal Jepang, Kenji Goto.
Saleh yang berasal dari Turki berhasil melarikan diri dari kelompok teroris itu. Kata Saleh, Jihadi John yang diketahui mempunyai nama asli Mohammed Emwazi adalah pemimpin dalam pembunuhan terhadap sandera warga negara asing.
“Dia sangat dihormati dan bisa mendikte orang lain yang mengikuti perintahnya,” kata Saleh.
Saleh adalah orang pertama yang mengungkapkan secara terbuka kepada publik tentang pembunuhan yang dilakukan Emwazi.
“Ketika membunuh Kenji Goto, saya berada di dekatnya. Setelah membunuh Goto, tiga hingga empat orang mendekat dan membawa jenazah Goto serta meletakkan di mobil. Setelah itu, John pergi ke arah lain,” ujarnya.
“John adalah bos besar. Dia selalu mengatakan, cepat, cepat, cepat, kita harus menyelesaikan. Hanya dia yang berbicara kepada yang lainnya,” kata Saleh.
Saleh mengaku masih belum mengerti bagaimana Jihadi John bisa begitu berkuasa di kelompok ISIS. Kata dia, kemungkinan besar karena Jihadi John menggunakan pisau dalma membunuh sandera.
“Semua orang Suriah yang menjadi anggota ISIS boleh membunuh. Tetapi, untuk sandera warga negara asing hanya Jihadi John yang boleh membunuh,” tegasnya. (News.com.au)
Jihadi John Hanya Mau Membunuh Tahanan Warga Negara Asing
Doddy Rosadi Suara.Com
Selasa, 10 Maret 2015 | 12:48 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pasukan AS Lancarkan Serangan Udara terhadap ISIS di Suriah
12 Oktober 2024 | 20:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI