Ini Dia Anggota ISIS yang "Baby Face" dan Jenius

Doddy Rosadi Suara.Com
Senin, 09 Maret 2015 | 15:24 WIB
Ini Dia Anggota ISIS yang "Baby Face" dan Jenius
Mahasiswa IKJ gelar aksi teatrikal di Bundaran HI menuntut pemerintah lindungi warga dari ISIS, Minggu (8/3/2015). [Suara.com/Bowo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) mempunyai seorang anggota yang mempunyai wajah seperti bayi alias baby face. Dia disebut dengan nama Jake yang berasal dari Melbourne, Australia.

Selain baby face, Jake juga jenius di bidang matematika. Jake adalah mantan siswa si Craigieburn Secondary College. Mantan teman sekelas Jake, Ulus Shefket mengatakan, Jake kerap dibully di sekolah.

“Dia pendiam dan nyaris tidak punya teman. Ketika Anda berusaha melontarkan humor kepadanya, maka dia akan bereaksi secara agresif,” kata Shefket kepada Dailymail Australia.

Kata Shefket, Jake memutuskan untuk meninggalkan Craigieburn Secondary College karena merasa dirinya seperti orang buangan. Alasan lainnya, kemungkinan karena Jake sering di-bully.

Bully dilakukan secara verbal, tetapi tidak ada yang serius, sesuatu yang akan dengan mudah dilupakan oleh orang lain yang normal. Suatu ketika, dia datang ke sekolah terlambat dan mengatakan bahwa dirinya telah memeluk agama Islam. Ketika ditanya alasan pindah agama, Jake tidak memberikan jawaban yang jelas,” ujar Shefket.

“Itu bukan urusan kalian. Saya rasa saya telah membuat keputusan terbaik,” kata Shefket meniru ucapan Jake.

Jake pindah agama pada 2012.  Josh Green-Mercier yang juga teman sekelas Jake mengatakan, Jake selalu terlihat depresi dan juga terus melihat ke bawah.

“Dia tidak pernah berkomunikasi kecuali terkait dengan kebudayaan, keyakinan atau matematika. Tidak banyak orang yang mengenal dia dan dia juga tidak pernah terbuka,” kata Josh.

Josh mengaku kaget ketika tahu Jake bergabung dengan ISIS. “Saya tidak menyangka dia akan melakukan itu,” ujarnya.

Jake tampil di foto yang diunggah ISIS di Twitter pada Desember lalu. Dalam foto itu, dia memegang senjata rifle di depan bendera hitam ISIS. Dia duduk didampingi dua anggota ISIS lainnya. (Dailymail)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI