Suara.com - Jaksa Agung HM Prasetyo terkejut ketika ditanya perihal pertemuannya dengan Politisi Senior PDI Perjuangan Pramono Anung yang dilakukan secara diam-diam.
Politisi Nasdem itu singkat berkomentar soal pertemuan itu. Sambil bergegas, Prasetyo bilang pertemuan dengan Pramono hanya sebatas silaturahmi biasa.
"Kalian gitu saja ditulis, tadi silaturahmi saja. Sudah ya," ucap Prasetyo sembari masuk ke mobilnya dan bergegas pergi meninggalkan kantornya, Jakarta, Senin (2/3/2015).
Pertemuan di kantornya ini dilakukan setelah pengumuman pelimpahan kasus Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan dari KPK ke Kejaksaan.
Prasetyo, mengatakan, bukan tidak mungkin kasus ini dilimpahkan ke Mabes Polri. Hal itu, sambungnya juga tengah dikaji oleh tim Kejaksaan Agung.
Untuk diketahui, Pramono Anung datang bersama ajudannya ke Kantor Jaksa Agung. Anggota Komisi III ini juga berujar singkat ketika ditanya perihal kedatangannya itu. Bahkan, dia sempat kucing-kucingan dengan wartawan yang menyadari kehadirannya di kompleks korps Adhiyaksa ini.
"Nggak ada apa-apa. Sudah ya saya ada acara lagi," kata Pramono.
Kedatanganya ke kantor Prasetyo hanya beberapa jam setelah pimpinan tiga penegak hukum sepakat menyerahkan kasus pengusutan dugaan korupsi Komjen Polisi Budi Gunawan dari KPK ke Kejaksaan.