Suara.com - Polisi Jerman menyerbu bangunan-bangunan yang diketahui sebagai tempat berkumpulnya geng motor Satudarah Maluku, setelah pemerintah setempat melarang kelompok itu berkumpul.
Satudarah Maluku MC adalah geng motor yang berasal dari Belanda, tetapi belakangan mulai menyebar ke belasan negara Eropa bahkan hingga ke Indonesia.
Menteri Dalam Negeri Jerman, Thomas de Maiziere, pada Selasa (24/2/2015), mengumumkan bahwa geng motor Maluku Satudarah dilarang beraktivitas di Jerman. Alasannya, kata Maiziere, karena geng itu berbahaya bagi publik.
Penyerbuan ke markas-markas Satudarah berlangsung di lima negara bagian yakni Bavaria, Saxony Bawah, Bremen, Baden-Wuerttemberg, dan Rhine-Westphalia Utara.
Satudarah Maluku sendiri didirikan pada 1990 oleh sejumlah penunggang motor besar keturunan Asia, khususnya Indonesia, di Belanda. Kini Satudarah adalah geng motor terbesar di Belanda, dengan jumlah anggota diperkirakan lebih dari 400 orang.
Di Belanda, Satudarah dikenal sebagai geng motor yang kerap terlibat kejahatan seperti pengedar narkotika, pemerasan, dan kepemilikan senjata ilegal. (AP/Radio Netherlands)
Polisi Jerman Larang Geng Motor Maluku Satudarah
Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 24 Februari 2015 | 18:03 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sambil Menahan Sakit, Ferry Maryadi Dilarikan ke Rumah Sakit
24 Oktober 2024 | 22:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI