Besok, Jokowi Lantik Tiga Plt Pimpinan KPK

Kamis, 19 Februari 2015 | 19:38 WIB
Besok, Jokowi Lantik Tiga Plt Pimpinan KPK
Plt pimpinan KPK Johan Budi [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan melantik tiga pelaksana tugas pimpinan KPK: Johan Budi SP, Taufiequrrahman Ruki, dan Indriyanto Seno Adji, di Istana, Jumat (20/2/2015).

"Jam 8 pagi besok, di Istana," kata Johan Budi, Kamis (19/2/2015).

Johan menerima kabar rencana pelantikan dari Istana siang tadi. Johan mengatakan tidak ada persiapan khusus untuk mengikuti pelantikan.

"Tidak ada persiapan khusus, biasa saja," kata Johan.

Presiden telah menonaktifkan dua pimpinan KPK, Abraham Samad dan Bambang Widjojanto.

Untuk mengisi kekosongan pimpinan, Jokowi menerbitkan peraturan presiden pengganti undang-undang untuk mengatur tentang penunjukan pimpinan sementara demi keberlangsungan kerja KPK.

Setelah itu, diikuti dengan penerbitan tiga keputusan presiden untuk mengangkat tiga pimpinan sementara KPK.

Keputusan Presiden diambil setelah terjadi kemelut berkepanjangan antara KPK dan Polri pascapenunjukan Budi Gunawan menjadi calon Kapolri. Publik pendukung gerakan antikorupsi ketika itu ikut marah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI