Suara.com - Floyd Mayweather membantah klaim yang menyatakan bahwa pertarungan akbar antara dirinya dengan petnju Filipina, Manny Pacquiao, sudah rampung disiapkan, demikian diberitakan The Guardian, Senin (16/2/2015).
Sebelumnya diberitakan bahwa Pacquiao dan Mayweather sudah sepakat akan menggelar pertarungan dengan nilai kontrak senilai 160 juta pound sterling atau sekitar Rp3,1 triliun. Pacquiao menandatangani kontraknya pada Sabtu (14/2/2015).
"Manny sudah 100 persen menandatangani kontraknya. Kini sepenuhnya terserah pada Mayweather untuk merampungkan kontrak dan mengumumkan pertarungan ke publik," kata seorang sumber kepada The Telegraph.
Mayweather sendiri, meski membantah sudah menyepakati kontrak pertarungan itu, mengatakan bahwa duel antara dirinya dengan Pacquiao akan segera terwujud.
"Tidak, itu tidak benar. Saya belum tanda tangan dan demikian juga dia (Pacquiao). Itu hanya spekulasi dan rumor. Tetapi kami memang berharap pertarungan ini terwujud," kata Mayweather ketika ditemudi di sela-sela pertandingan basket NBA All-Star.
Laga antara Mayweather - yang memegang sabuk juara kelas welter WBC dan kelas menengah ringan WBA - melawan Pacquaio, juara kelas welter WBO, dinilai sebagai salah satu pertarungan tinju paling akbar saat ini. Mereka bedua belum pernah bertarung sebelumnya.
Sebelumnya pada Januari lalu Bom Arum, promotor Pacquiao, mengatakan pihaknya sudah menyepakati semua syarat yang diminta oleh pihak Mayweather, termasuk untuk bertarung pada 2 Mei. (The Guardian)
Mayweather Bantah Sudah Sepakat Bertarung Lawan Pacquiao
Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 16 Februari 2015 | 20:41 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
IOC Tolak Pengajuan Manny Pacquiao untuk Bertanding di Olimpiade 2024 Paris
19 Februari 2024 | 13:46 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI