Suara.com - Petugas penyapu jalan di Arab Saudi dapat rezeki nomplok baru-baru ini. Untuk pertama kalinya, para pegawai negeri sipil (PNS) Arab Saudi membagikan bonus dua bulanan mereka dengan para penyapu jalan.
PNS dari distrik Al-Rawda, Ibu Kota Riyadh, Arab Saudi, membagi-bagikan cek kepada pekerja yang bertanggung jawab atas kebersihan kota. Pembagian cek itu dilakukan sebagai tanda terima kasih atas jasa mereka membersihkan lingkungan.
"Kami berharap Anda semua makmur di negara ini," kata kepala Al-Rawda, Khaled Al-Sayyar, seperti dikutip oleh Arab News.
"Ini adalah bentuk rasa terima kasih dari para PNS Saudi atas kegigihan Anda membersihkan lingkungan," tambahnya.
"Kami puas dengan kebersihan lingkungan ini," tutupnya.
Menurut Al-Sayyar, apa yang dilakukan para PNS adalah cerminan dari kebijakan Raja Salman, penguasa baru Arab Saudi, yang baru saja naik tahta. (Metro)