Suara.com - Ketua DPR Setya Novanto menilai sudah waktunya Presiden Joko Widodo menunjuk juru bicara. Ia berharap juru bicara Presiden nanti berasal dari kalangan profesional, bukan dari partai politik.
"Ya sudah saatnya Presiden punya juru bicara yang profesional karena hal-hal yang disampaikan presiden ini banyak memberikan kontribusi besar bagi negara tentu harus ditindaklanjuti pihak-pihak yang profesional untuk bisa merangkum -apa-apa yang ditengarai presiden," kata Setya di DPR, Jakarta, Senin (9/2/2015).
Anggota Fraksi Golkar ini menambahkan juru bicara Presiden nanti harus bisa menyampaikan pernyataan Presiden dengan tepat. Bahkan, kata dia, sebaiknya juga paham betul kaidah Presiden dalam menyampaikan pandangan.
"Tentu hal hal yang baik ini harus disuarakan betul betul dan diteliti sehingga pihak pihak yang menyampaikan itu juru bicaranya bisa sama kaidahnya dengan presiden," kata Setya.