HT Isyaratkan 'Bajak' Jokowi ke Perindo

Sabtu, 07 Februari 2015 | 23:50 WIB
HT Isyaratkan 'Bajak' Jokowi ke Perindo
Jokowi Tunjuk Plt. Kapolri
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo (HT) mengisyarakatkan bakal 'membajak' Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bergabung ke dalam partainya.

HT menyatakan akan berbicara langsung dengan Jokowi ihwal niatan tersebut. "Mohon izin, saya tanya beliau (Jokowi) dulu," ujar HT ketika konferensi pers usai deklarasi di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (7/2/2015).

Partai besutan HT ini berbasis perjuangan mewujudkan Indonesia sejahtera lahir batin, dan lahir untuk Indonesia sejahtera.

Perindo menyatakan bakal tampil untuk memperbaiki masalah serius di Tanah Air. Seperti soal kesejahteraan, pendidikan dan moral.

"Partai Perindo akan mengambil bagian penting dalam mengembangkan demokrasi dan mewujudkan pemerintahan yang berkeadilan dan bebas dari KKN," kata HT.

CEO MNC Group ini mengatakan, partai Perindo juga akan berperan aktif menjaga keutuhan NKRI, menegakan HAM dan fokus pada pertumbuhan ekonomi yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat yang sejalan dengan pancasila dan UUD 1945.

"Inilah yang menjadi ideologi Partai Perindo," tambah Tanoe.

Selain itu ia juga berharap agar seluruh pengurus seluruh senantiasa bersyukur dan tetap berupaya mewujudkan seluruh visi misi partai.

"Keberhasilan Perindo akan diukur dengan hasil kerja untuk mewujudkan Indonesia sejahtera lahir batin," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI