Jelang Olimpiade 2020, Tokyo Siapkan Stadion Baru

Sabtu, 31 Januari 2015 | 03:23 WIB
Jelang Olimpiade 2020, Tokyo Siapkan Stadion Baru
Ilustrasi logo Olimpiade. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tokyo telah resmi dipilih sebagai tuan rumah Olimpiade 2020. Jelang perhelatan olahraga internasional tersebut, Tokyo pun sudah mulai berbenah diri. Salah satunya adalah dengan menyiapkan stadion baru.

"Jelang Olimpiade 2020 nanti, tahun 2019 mendatang kami akan meresmikan stadion baru kami," ungkap Senior Director Tourism Division, Bureau of Industrial and Labor Affairs Tokyo Metropolitan Government, Chieko Sugisaki, di Jakarta, Jumat (30/1/2015).

Sugisaki menyebut bahwa perencanaan dan proses pembangunan stadion tersebut sudah mulai berjalan sejak sekarang ini.

"Banyak proses awal pembangunan tersebut sudah mulai dilakukan," katanya.

Tidak hanya membangun stadion baru, Sugisaki juga menyebut bahwa pemerintah daerah Tokyo akan meningkatkan pula fasilitas lainnya, terutama demi menggaet semakin banyak turis untuk datang ke Olimpiade.

"Ada beberapa hal yang kami lakukan demi kenyamanan turis nanti," katanya.

Titik-titik wifi gratis, kata Sugisaki, akan semakin ditingkatkan. Tidak hanya itu, papan informasi hingga menu makanan di restoran pun, dipastikannya akan dilengkapi dengan berbagai bahasa.

"Termasuk Bahasa Indonesia," tegasnya.

Selain itu, selama penyelenggaraan Olimpiade kelak, pihaknya menurut Sugisaki, akan mempekerjakan 40.000 sukarelawan yang bertugas memandu para turis yang datang.

"Sehingga turis bisa menikmati selama berada di Jepang," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI