Ini Nama Resmi Mobil Tim Ferrari untuk Balapan F1 2015

Rabu, 28 Januari 2015 | 09:16 WIB
Ini Nama Resmi Mobil Tim Ferrari untuk Balapan F1 2015
Logo tim balap Scuderia Ferrari. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim-tim kontestan balap Formula 1 (F1) telah mulai bersiap-siap untuk kembali menjalani balapan musim ini. Salah satunya adalah tim Ferrari, yang baru-baru ini mengumumkan nama resmi mobil balap terbaru mereka, yaitu SF15-T.

Namun, mobil yang musim ini akan dikendarai oleh Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen tersebut, belum diperlihatkan wujudnya ke hadapan publik. Tim yang bernama lengkap Scuderia Ferrari baru akan memperkenalkan mobil ini pada Jumat, 30 Januari mendatang, dua hari jelang mengikuti uji coba perdana di Jerez, Spanyol.

Yang jelas, dengan mobil ini, tim Ferrari berharap banyak akan ada kemajuan dibanding mobil musim 2014 lalu (F14-T) yang terbilang gagal. Mobil balap musim lalu itu bahkan jadi mobil pertama Ferrari yang tak pernah menang satu seri balapan pun sejak tahun 1993.

Akan halnya nama mobil terbaru ini sendiri, disebut memiliki makna khusus. Jelasnya, SF15-T mengikutsertakan nama Scuderia melalui huruf "S"-nya, serta Turbo pada "T", selain tentunya "F" yang berarti Ferrari. [Formula1.com]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI