Telan "SpongeBob", Bocah Ini Dilarikan ke Rumah Sakit

Ruben Setiawan Suara.Com
Selasa, 27 Januari 2015 | 18:52 WIB
Telan "SpongeBob", Bocah Ini Dilarikan ke Rumah Sakit
Bandul kalung SpongeBob ditemukan di dalam tubuh seorang bocah. (Radiopaedia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah bandul kalung berbentuk karakter kartun SpongeBob Squarepants tertelan oleh seorang balita. Keberadaan bandul SpongeBob itu terdeteksi lewat pemindaian Sinar-X.

Uniknya, dokter yang melakukan pemindaian dapat melihat jelas detil bandul SpongeBob tersebut, sampai pada raut wajah si karakter kartun yang sedang tersenyum. Adalah Dr. Ghofran Ageely, dokter di Rumah Sakit King Abdulaziz, Jeddah, Arab Saudi, yang menangani si bocah malang.

Awalnya, Ghofran mengira si balita menelan sebuah pin. Namun, setelah melihat hasil pindaian Sinar-X, terlihat jelas bahwa benda yang tertelan adalah tokoh karakter khas Nickelodeon itu.

Belakangan, diketahui bahwa bandul itu adalah milik sang kakak perempuan si balita.

"Ketika Anda melihat dari samping, Anda melihat sebuah benda asing berukuran tipis yang menyerupai sebuah pin," kata Dr. Ageely.

"Jika dilihat dari depan, itulah dia (SpongeBob)," lanjutnya.

"SpongeBob!, saya berteriak. Saya terkejut betapa detilnya benda itu. Anda bisa melihat bintik wajahnya, sepatu, dan jari-jarinya...," kata Dr Ageely kepada LiveScience.

Singkat cerita, bandul kalung tersebut berhasil diangkat dari dalam tubuh si bocah dan iapun pulang ke rumah dalam keadaan sehat. (Mirror)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI