Dua Pesawat AS Dapat Ancaman Bom

Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 25 Januari 2015 | 13:33 WIB
Dua Pesawat AS Dapat Ancaman Bom
Delta planes line up at their gates while on the tarmac of Salt Lake City International Airport in Utah
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua pesawat komersial milik maskapai penerbangan Amerika Serikat mendapat ancaman bom hari Sabtu (24/1/2015) waktu setempat. Jet tempur dikerahkan untuk mengawal kedua pesawat itu hingga mendarat dengan selamat sampai di bandara tujuannya.

Pesawat Delta dengan nomor penerbangan 1156 dan Southwest bernomor penerbangan 2492 mendarat di Bandara Internasional Jackson Hartsfield di Atlanta, Georgia. Keduanya dikawal sebuah jet tempur Komando Pertahanan Udara Amerika Utara (NORAD) setelah ancaman bom tersebut dipastikan kebenarannya.

Seluruh penumpang diminta keluar dari pesawat sementara pasukan penjinak bom menyisir kabin untuk mencari bahan peledak. Ternyata, tidak ditemukan bahan peledak di atas kedua pesawat.

Lansiran sejumlah media, sebuah akun Twitter yang mengunakan nama Zortic mengaku telah memasang sebuah bom di dua pesawat tersebut. Pesan itu disampaikan kepada akun Twitter resmi maskapai Delta.

"Saya memiliki sebuah bom di salah satu pesawat Anda, namun saya lupa di mana saya memasangnya saat saya meninggalkan bandara. Dapatkah Anda membantu saya menemukannya?" kicau akun tersebut.

Baik FBI maupun otoritas bandara mengkonfirmasi sumber datangnya ancaman tersebut. NORAD mengirim sejumlah jet tempur dari Basis Garda Nasional Gabungan McEntire di South Carolina. Masing-masing pesawat yang mendapat ancaman dikawal sepasang jet tempur. (Reuters/Metro)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI