Suara.com - Petenis putri unggulan kedua Australia Terbuka 2015, Maria Sharapova, membuktikan bahwa penampilan mengkhawatirkannya di putaran kedua hanyalah situasi temporer. Buktinya, dalam laga putaran ketiga hari ini melawan Zarina Diyas (Kazakhstan), dia mampu menang mudah dengan skor 6-1 dan 6-1.
Seperti diketahui, saat menghadapi sesama petenis Rusia, Alexandra Panova, di putaran kedua kemarin, Sharapova sempat keteteran meski akhirnya menang. Saat itu, dia bahkan sempat harus berjuang keras menyelamatkan match-points demi mampu lolos ke putaran ketiga.
Namun saat melawan Diyas di Melbourne Park, Jumat (23/1/2015) ini, kemampuan sesungguhnya Sharapova terlihat kembali. Dalam pertarungan lintas-baseline ini dia bahkan mampu membuat Diyas terlihat seolah sama sekali tak berdaya.
Tercatat sebanyak 22 pukulan penghasil angka berhasil dilepaskan Sharapova di pertandingan menghadapi unggulan ke-31 ini. Dia bahkan menutup pertandingan yang berjalan sekitar satu jam itu dengan sebuah pukulan (servis) ace.
Namun perjuangan Sharapova jelas belum usai. Pada putaran keempat dia sudah ditunggu lawan lebih berat, yakni petenis Cina, Peng Shuai, demi memperebutkan satu tempat di perempat final.
Hasil pertandingan tunggal putri Australia Terbuka 2015, Jumat (23/1):
-2-Maria Sharapova (Rusia) vs 31-Zarina Diyas (Kazakhstan): 6-1 6-1
-3-Simona Halep (Rumania) vs Bethanie Mattek-Sands (AS): 6-4 7-5
-Irina Begu (Rumania) vs Carina Witthoeft (Jerman): 6-4 6-4
-7-Eugenie Bouchard (Kanada) vs Caroline Garcia (Prancis): 7-5 6-0
-Yanina Wickmayer (Belgia) vs 14-Sara Errani (Italia): 4-6 6-4 6-3
-21-Peng Shuai (Cina) vs Yaroslava Shvedova (Kazakhstan): 7-6(7) 6-3
-Julia Goerges (Jerman) vs Lucie Hradecka (Ceko): 7-6(6) 7-5
-10-Ekaterina Makarova (Rusia) vs 22-Karolina Pliskova (Ceko): 6-4 6-4
[Reuters]
Melaju Mulus, Maria Sharapova Ditunggu Peng Shuai
Arsito Hidayatullah Suara.Com
Jum'at, 23 Januari 2015 | 17:42 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gokil! Ekstrakurikuler MMBC Jadi Rekan Media di Turnamen Tenis Purwakarta
17 Desember 2024 | 08:26 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI