Wakil Ketua DPD: Penangkapan BW Perkeruh Suasana

Jum'at, 23 Januari 2015 | 12:40 WIB
Wakil Ketua DPD: Penangkapan BW Perkeruh Suasana
Bareskrim Mabes Polri (suara.com/Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua DPD Farouk Muhammad menyesalkan penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjajanto (BW) oleh Bareskrim Polri. Menurutnya, penangkapan ini malah akan menambah keruh suasana saat ini, di mana tengah ada kerenggangan antara Polri dan KPK.

"Yang jelas, apa pun, saya ikut menyesalkan karena penangkapan. Marilah tolong kita jaga. Jangan buat tambah keruh," kata Farouk, di Gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (23/1/2015) pagi.

Mantan Gubernur PTIK ini sendiri mengaku terkejut dengan informasi tersebut. Karenanya, pagi tadi dia mengaku masih ingin memastikan informasi tersebut lebih lanjut.

"Kalau hari ini, tindakan kepolisian melakukan penangkapan terhadap Bambang yang tidak ada tanda-tanda masalah, saya masih surprise. Saya mau nelepon juga ini ke Mabes," kata jenderal polisi bintang dua tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI