Polisi Sudah Memeriksa Empat Saksi Kecelakaan Maut

Rabu, 21 Januari 2015 | 16:32 WIB
Polisi Sudah Memeriksa Empat Saksi Kecelakaan Maut
Olah TKP Kecelakaan Christopher di Jalan Sultan Iskandar Muda Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (21/1). [suara.com/Nur Ichsan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Sub Direktorat Penegakkan Hukum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Hindarsono mengungkapkan, penyidik terus melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi kecelakan maut yang terjadi di Jalan Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan.

"Sudah langsung dijemput oleh anggota tadi beberapa korban yang luka ringan, sudah dilakukan pemeriksaan," ujar Hindarsono di Polres Jakarta Selatan, Rabu (21/1/2015).

Hindarsono menambahkan, untuk saksi yang sudah menjalani pemeriksaan yaitu, Ari Setiawan 40 tahun, Juhri Afrika 24 tahun, Ahmad Sandy Ilham 41 tahun dan Muhammad Ali Husni Risa 23 tahun.

"Ali sebagai pemilik kendaraan setelah diperiksa narkoba langsung dilakukan pemeriksaan," imbuhnya.

Sementara itu, polisi masih menunggu hasil dari pemeriksaan tes urin dan darah tersangka kecelakaan maut, Christopher.

"Dari BNN dan RS Kramat Jati Polri hasilnya belum keluar," tandasnya.

Seperti diberitakan, mobil yang dikemudikan Christoper menabrak enam motor yakni Honda Vario B 3316 SPE, Vixion B 3918 SON, Supra X B 6684 TON, Mega Pro B 4492 RO, Honda Beat B 3060 BSN. Dalam peristiwa itu empat orang tewas.

Selain itu, dua mobil yang juga dihantam Outlander adalah Avanza B 1318 TPJ dan Mitsubishi pick up B 9852 AP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI