Biro Penerangan Polri Belum Terima Surat Pencopotan Kabareskrim

SiswantoNur Ichsan Suara.Com
Jum'at, 16 Januari 2015 | 17:29 WIB
Biro Penerangan Polri Belum Terima Surat Pencopotan Kabareskrim
Bareskrim Mabes Polri (suara.com/Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Komisaris Besar Agus Rianto mengaku sampai sore ini, Jumat (16/1/2015), belum mendapatkan surat resmi terkait kabar pergantian Kepala Badan Reserse dan Kriminal dari Komisaris Jenderal Suhardi Alius kepada Inspektur Jenderal Budi Waseso.

"Sampai saat ini kami belum terima surat terkait pergantian Kabareskrim. Saya belum dapat surat resmi tentang pergantian tersebut," ujar Agus di gedung Divisi Humas Mabes Polri.

Lebih jauh, Agus menjelaskan pergantian pejabat di institusi Polri, biasanya didasari dua hal.

Pertama, pergantian dalam rangka pembinaan karir. Kedua, agar mekanisme pelaksanaan tugas terus bergulir atau tidak terjadi stagnasi.

Pengangkatan atau pemberhentian perwira tinggi Polri juga harus atas persetujuan Presiden.

"Surat keputusan pemberhentian perwira tinggi atas setuju Presiden," katanya.

Seperti diketahui, di tengah isu penundaan pelantikan calon Kapolri Komisaris Jenderal Budi Gunawan, dari Mabes Polri muncul kabar yang mengejutkan, yakni pergantian jabatan Kabareskrim. Komisaris Jenderal Suhardi Alius dikabarkan dipindahtugaskan ke Lembaga Ketahanan Nasional.

Dan jabatan yang ditinggalkan Suhardi akan diisi oleh Budi Waseso yang saat ini menjabat Kepala Staf dan Pimpinan Polri. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI